Polsek Jajaran

Patroli Membirukan Kesamben Cegah Tindak Kejahatan

×

Patroli Membirukan Kesamben Cegah Tindak Kejahatan

Sebarkan artikel ini

Polres Jombang Polda Jatim – Salah satu potensi tindak kejahatan terjadi rata-rata pada saat malam hari atau dini hari saat warga beristirahat. Guna mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas tersebut Polsek Kesamben melaksanakan patrol pada saat malam dan dini hari.

Patroli malam hari dengan metode membirukan ( menyalakan rotator pada saat malam hari ) yang dilakukan guna membirukan wilayah hukum Polsek Kesamben bertujuan untuk mencegah dan meminimalisir adanya tindak kejahatan seperti Curat,Curas maupun Curanmor serta kejahatan konvensional lainya.

Pada kegiatan patroli tersebut, Personel Polsek Kesamben yang dipimpin oleh Kanit Samapta Aiptu Hadi Mulyono juga memberikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat untuk berhati-hati dalam beraktifitas, selalu waspada antisipasi tindak kriminalitas dan antisipasi gangguan keamanan

“Patroli utamanya digelar pada jam-jam rawan, terutama dinihari hingga menjelang subuh pada saat masyarakat terlelap tidur,” katanya.
. ( Senin, 5 Agustus 2024 )

Kapolres Jombang AKBP Eko Bagus Riyadi, S.H.,S.I.K., M.Si, melalui Kapolsek Kesamben IPTU Niswan, S.H. menambahkan, “ Kami akan semaksimal mungkin untuk memberi pelayanan kepada masyarakat, dengan patroli yang intensif dan menjalani kerjasama dengan masyarakat diharapkan akan tercipta situasi yang aman dan kondusif,” tukasnya. (Hm.ksb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *